2023/09/17

Kondisi Sosial, Ekonomi, Politik dan Budaya Negara Jepang

Jepang terdiri dari 47 prefektur. Berdasarkan keadaan geografis dan sejarahnya, 47 prefektur ini dapat dikelompokkan menjadi 8 kawasan yaitu : Hokkaido, Tohoku, Kanto,Chubu, Kinki, Chugoku, Shikoku, Kyushu dan Okinawa.

Setiap kawasan ini mempunyai dialek dan adat-istiadat sendiri, serta budaya yang unik.Misalnya, kawasan Kanto yang mencakup Tokyo, dan kawasan Kansai yang mencakupOsaka, amat kontras dalam segala hal, mulai dari citarasa makanan hingga gaya seni pertunjukan tradisional, sehingga orang senang membanding-bandingkannya.Penduduk Jepang berjumlah 127 juta orang, menduduki tempat ke-9 di dunia dalamhal jumlah penduduk terbanyak di dunia. Karena jumlah penduduknya cukup banyakdibandingkan dengan luas daratannya, maka rata-rata kepadatan penduduknya cukup tinggiyaitu 342 orang per 1 km

.Daerah-daerah pegunungan meliputi lebih dari 70% dari daratan Jepang, sehinggakota-kota utama berpusat di tanah datar yang luasnya tidak sampai 30% dari daratanJepang. Kota dengan penduduk lebih dari satu juta adalah : Sapporo di Hokkaido; Sendaidi kawasan Tohoku; Saitama, Tokyo, dan Yokohama di kawasan Kanto; Nagoya dikawasan Chubu; Osaka, Kyoto, dan Kobe kawasan Kinki; Hiroshima di kawasan Chugoku;dan Fukuoka di Kyushu. Kiranya tidak perlu dikatakan lagi bahwa Tokyo sebagai ibukotamerupakan pusat kegiatan Jepang. Kota-kota utama lainnya berperan sebagai pusat politik,ekonomi dan kebudayaan bagi kawasan yang bersangkutan.Di Jepang terdapat 10 kota besar (toshi) yaitu : Osaka, Yokohama, Kyoto, Nagoya,Kobe, Sapporo, Kitakyushu, Kawasaki, Fukuoka, dan kota metropolitan Tokyo. Tokyoadalah ibu kota Jepang, 1/10 (satu persepuluh) penduduk Jepang tinggal di Tokyo. Osaka adalah kota besar no 2 (dua) di Jepang. Kota Osaka sejak dulu merupakan daerah perdagangan yang sangat terkenal. 110 tahun yang lalu kota besar Kyoto merupakan ibukota negara Jepang. Kota ini merupakan kota yang sangat indah dan sejuk serta di daerahini banyak terdapat kuil dan candi budha. Sapporo pun termasuk kota yang sangat besaryang berada di kawasan Hokkaido. Di Yokohama dan Kobe ada pelabuhan yang besar, dandi daerah ini sangat terkenal sebagai kota perindustrian. Selain itu kota Nagoya, Kawasaki,Kitakyushu, dan Fukuoka pun merupakan daerah perindustrianJepang merupakan negara yang dikenal dengan perekonomian yang maju walaupundengan keterbatasan sumber daya alam. Walaupun dengan keterbatasan sumber daya alamyang dimiliki oleh Negara Jepang, namun negara ini dapat membuktikan keberhasilannyadalam hal perekonomian. Sehingga Negara Jepang mampu bersaing dengan negara lain didunia Internasional dalam sektor perekonomian. Jepang termasuk negara industri besar.Industri Jepang melaju pesat karena perlengkapan pabrik yang modern dan didukung oleh:

Satuan organisasi yang teratur (sistem proteksi)

Upah buruh rendah sebab Jepang menggunakan tenaga kerja wanita dan anak

Adanya politik dumping, yaitu politik/kebijaksanaan menjual barang-barang industridi luar negeri dengan harga lebih murah daripada harga di dalam negeri.Daerah industri terpenting di Jepang, antara lain, dapat dijelaskan sebagai berikut:


a. Daerah Industri KeihinDaerah industri Keihin terletak di Dataran Kwanto sekitar Teluk Tokyo. Daerah itumerupakan kawasan industri terpenting dan terluas di Jepang, yaitu meliputiindustri besi baja, mobil, galangan kapal, arus listrik dan elektronika, tekstil, kimia,kamera, penyulingan minyak, kertas, dan percetakan. Kota industrinya yaituTokyo, Yokohama, dan Kawasaki.


b. Daerah Industri HansinDaerah Hansin terletak di Dataran Kinki, sekitar Teluk Osaka. Kota industri daerahHansin dapat dikemukakan sebagai berikut:

Osaka merupakan kota industri tekstil terbesar di Jepang. 

Kyoto merupakan kota industri kerajinan logam, mainan anak-anak. dan industri sutra. 

Kobe merupakan kota industri mobil, galangan kapal, besi baja, mesin, penyulingan minyak, kimia, dan alat-alat listrik.


c. Daerah Industri ChukyoDaerah Chukyo terletak di Dataran Nobi, sekitar Teluk Lse. Kota industri daerahChukyo adalah sebagai berikut:

Nagoya merupakan kota industri pesawat terbang, barang elektronik, lokomotif,dan kereta api.

Hamamatsu merupakan kota industri alat-alat musik.

Kitakyushu yang terletak di bagian utara Pulau Kyushu meliputi dua kota, yaitukota Yotawa dan Nagasaki.

Kota Yotawa merupakan kota industri baja terbesar di Jepang. Kota Nagasakimerupakan kota industri galangan kapal.


Perekonomian di Negara Jepang tentunya tidak lepas dari bidang perindustrinya, yang mana industri di Negara Jepang sangat mendominasi sektor perekonomian di negaratersebut. Perekonomian Negara Jepang tidak hanya di bidang industri tetapi juga di bidang:

 

Pertanian

Walaupun Jepang merupakan negara maju, Jepang masih tetap mengusahakan bidang pertanian. Bidang tersebut masih menduduki peranan penting sebagai sumber pendapatan negara. Areal pertanian Jepang tinggal seluas ± 16% dari luas seluruhKepulauan Jepang. Sebagian wilayah Jepang bergurun dan kurang subur. Akan tetapi,Jepang mampu memenuhi kebutuhan dalam negeri dari tanah yang ada. Hal itu dapatdicapai berkat penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi modern secara baik danintensif. Hasil pertanian Jepang, antara lain, teh, tembakau, beras, sorgum, gandum,kentang, dan ubi manis. Hasil perkebunan Jepang, antara lain, apel, jeruk manis,anggur, dan kurma.2.

 

Peternakan 

Peternakan Jepang kurang maju karena tanah Jepang sempit dan tidak terdapat padangrumput. Budi daya ulat sutra di Jepang sangat maju. Oleh karena itu, Jepang dikenalsebagai negara penghasil sutera alam terbesar di dunia.3.

 

Perikanan

Perikanan Jepang maju pesat. Untuk menangkap ikan, para nelayan Jepangmenggunakan kapal-kapal besar dengan peralatan modern. Armada perikanan Jepangcukup terkenal di dunia. Daerah operasi para nelayan Jepang sampai ke Kutub Utara.Hal itu dilakukan untuk menangkap ikan paus.4.

 

Pertambangan

Pertambangan bijih besi dan batu bara dilaksanakan di Pulau Honshu (industri beratnya berpusat di Kyushu). Untuk mencukupi kekurangan bijih besi dan batu baraJepang mengimpornya dari Manchuria, India, RRC, dan Filipina. Hasil tambangtembaga, emas, khroom, timah hitam, seng, perak, belerang, dan mangan di Jepangrelatif kecil. Untuk mencukupi kebutuhan industri karena kurangnya bahan tambang.Jepang mengimpor bahan tambang dari negara lain. Selain itu, Jepang berusahamengadakan kerja sama menggali bahan tambang di negara-negara lain dengan cara bagi hasil, misalnya penambangan minyak bumi di lepas pantai Indonesia.

 


0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Osaka 大阪市

Sebagai salah satu kota luar biasa di Jepang, Osaka adalah destinasi yang terkenal berkat energinya yang terus berdenyut, kecintaannya terha...

Followers